Rabu, 02 Maret 2011


Pesta Adat Rambu Solo Nenek Tapuk

December 30, 2010 by sasakala
Pesta Adat Rambu Solo Nenek Tapuk
Berlangsung 15 Hari, Telan Biaya Rp3,5 M

RAMBU SOLO. Salah satu proses pesta adat Rambu Solo di Tana Toraja.
PESTA adat Rambu Solo siap mewarnai program Lovely December tahun ini. Khususnya, yang akan digelar Keluarga besar Bato’ Deri Silambi-To Pole. Pesta kematian (Rambu Solo) akan digelar anggota keluarga almarhumah Theresia Tangdo Pole alias Nenek Tapuk. Acara yang dijadwalkan akan digelar selama 15 hari itu akan menelan biaya sedikitnya Rp3,5 miliar.
“Keluarga dan panitia Rambu Solo telah sepakat melaksanakan acara tersebut pada 27 Desember 2010 hingga 10 Januari 2011. Acara ini juga akan meramaikan salah satu agenda pariwisata Pemprov Sulsel Lovely December,”
Rambu Solo Nenek Tapuk ini,berlangsung besar-besaran. Anggaran untuk acara ini cukup besar sekitar Rp3,5 miliar. Acara ini akan dilaksanakan dengan lengkap sesuai adat karena akan menyembelih 108 ekor kerbau. Pihak keluarga penyelenggaraan telah menyiapkan ratusan kerbau dari 17 jenis, mulai dari lotong boko’, saleko, bonga tenge’, bonga tua, tekken langi’, ta’bu sura’, sokko’, balian pampang lalan, dan jenis lainnya yang jarang ditemukan di luar Toraja.
Selain itu ,  acara ini, dihadirkan kerbau ta’bu sura’ yang paling mahal senilai Rp270 juta. Ada juga kerbau saleko seharga 195 juta dan kerbau bertanduk 1,3 meter seharga Rp160 juta. Selain itu juga ada hewan sembelihan lainnya seperti kuda hitam, kuda putih, kijang, anoa, dan ratusan babi.
Tujuan Rambu Solo ini adalah bagian dari komitmen keluarga Bato’ Deri Silambi-To Pole untuk melestarikan adat istiadat Toraja serta mendukung promosi pariwisata Toraja. Ini juga bagian dari penghormatan terakhir segenap anak-cucu kepada almarhumah. Salah satu yang akan menjadi tontonan khusus dalam Rambu Solo Nenek Tapuk, adalah batu simbuang (tempat menambatkan kerbau) yang akan ditarik warga ke lokasi acara (Rante) di Lembang Deri, kecamatan Sesean, Toraja Utara. Simbuang itu berukuran 12 meter dan merupakan simbuang terbesar yang pernah ada dalam upacara Rambu Solo’ di Toraja.
Acara yang seharusnya di laksanakan pada Oktober lalu ini diputuskan ditunda ke Desember sebagai bentuk sumbangsih bagi pengembangan pariwisata Toraja, khususnya Lovely December. (dikutip dari Laporan Yulhaidir Ibrachim)

Wisata Budaya Tana Toraja

November 30, 2010 by sasakala
Wisata Budaya Tana Toraja
Budaya Tana Toraja merupakan warisan budaya dunia ribuan tahun yang lalu ( Tongkonan, Kuburan batu Lemo, Kuburan gua Londa, Kuburan kuno Kete Kesu, kuburan bayi Kambira, Upacara Rambu Solo) yang masih ada dan tetap dilestarikan serta menjadikan Tana Toraja sebagai obyek wisata nusantara di kawasan Indonesia Timur khususnya di Sulawesi selatan terbanyak dikunjungi Wisman , bahkan menjadikan Tana Toraja sebagai Obyek Wisata Budaya Dunia. 
Budaya Tana Toraja memiliki kekhasan dan keunikan pada rumah adat Tongkonan dan tradisi upacara pemakaman yang biasa disebut Rambu Solo.
Di Tana Toraja masih ditemukan Tongkonan beratap batu, berumur 700 tahun dan masih berdiri kokoh serta mayat tidak di kubur melainkan diletakan di Tongkanan untuk beberapa waktu. Jangka waktu peletakan ini bisa bertahun-tahun sampai keluarganya memiliki cukup biaya untuk melaksanakan upacara yang pantas bagi si mayit. Setelah upacara, mayatnya dibawa ke peristirahatan terakhir di dalam Goa (Kuburan Gua Londa) atau dinding gunung terjal (Kuburan Batu Lemo) . Tengkorak-tengkorak tersebut tersusun rapi , menunjukan bahwa mayat itu tidak dikuburkan tapi hanya diletakan di batuan.
Selengkapnya kunjungi Wisata Budaya Tana Toraja dan tempat wisata di Tana Toraja
atau Anda ingin mempersiapkan perjalanan anda  ke  Tana Toraja

Trans Studio Makassar

November 30, 2010 by sasakala
Trans Studio Makassar merupakan wahana indoor terbesar di dunia,  dibangun seluas 12,7 hektare , terletak dikawasan wisata terpadu Kota Makassar, Provinsi  Sulawesi Selatan, termasuk obyek wisata terbayak dikunjungi diantara tempat-tempat wisata  Kawasan Indonesia  Timur , sekaligus menjadikan kota Makassar sebagai Wisata Kota termegah.
Trans Studio yang  diresmikan pada 9 September 2009  (Tanggal 09 – 09 – 09, hari bersejarah dimana Trans Studio Makassar secara resmi dibuka).
Fasilitas yang ada dikawasan terpadu ini diantaranya pusat perbelanjaan yang meliputi Trans Walk dan Trans Rodeo Drive, Trans Studio, Trans Hotel, serta kantor Bank . Gedung Trans Studio dibangun seluas 22.000 m² dengan tinggi 20 meter yang merupakan taman hiburan, wahana indoor terbesar di Dunia. Read the rest of this entry »

Wisata Kota Makassar

November 16, 2010 by sasakala
 Obyek Wisata Kota Makassar
Benteng Fort Rotterdam      
Benteng Fort Rotterdam merupakan salah satu benteng di Sulawesi Selatan yang boleh dianggap megah dan menawan. Seorang wartawan New York Times, Barbara Crossette pernah menggambarkan benteng ini sebagai “the best preserved Dutch fort in Asia”. Pada awalnya benteng ini disebut Benteng Jumpandang (Ujung Pandang).
Benteng ini merupakan peninggalan sejarah Kesultanan Gowa, Kesultanan ini pernah Berjaya sekitar abad ke-17 dengan ibu kota Makassar. Kesultanan ini sebenarnya memiliki 17 buah  
Read the rest of this entry »

Wisata Sulawesi

September 30, 2009 by sasakala
F76XM9Y4NWRA
Wisata Sulawesi
Obyek wisata yang terpopuler si Sulawesi ialah Wisata Budaya Tana Toraja sulawesi Selatan dan Wisata Taman Laut Bunaken Sulawesi Utara.
Di provinsi lainnya Benteng Otonaha Gorontalo, Pantai Dato Sulawesi Barat, Pantai Pulau Togean dan Danau Poso Sulawesi Tengah, Benteng Sultan Buton dan Taman Nasional Wakatobi di Sulawesi Tenggara

Pages

Wisata Sulawesi
Tulisan yang terkait  Wisata Sulawesi     

Tidak ada komentar:

Posting Komentar